Pages - Menu

19 August 2014

Dijual: Gerobak Besi Knock Down Siap Dagang!

Sebenarnya bukan ane yang jual gan.. hehe.. Makanya ane gak posting di Kaskus FJB.
Ceritanya, kebetulan hari Minggu kemaren ane ke Lottemart Ciputat, ane surprise juga Lottemart jualan gerobak siap pakai. Tadinya saya pikir kok tiba-tiba ada warung di dalam Lottemart, karena displaynya persis seperti warung.. eeh.. gak taunya jualan gerobak! :D

Nah ini ane cuma mau share aja, siapa tau ada yang lagi butuh gerobak, ngebet banget pengen jualan tapi gak mau ribet, nah mungkin ini solusinya. Tinggal beli, pasang dan siap deh buat jualan!

Ada 3 model gerobak yang dijual:
1. Harmoni Gerobak Alubupon. Harga Rp 12 juta.
2. CB Gerobak KCD. Harga Rp 18 juta.
3. CB Warung KCD. Harga Rp 28,5 juta.

Kasi kode namanya kok ribet yah? Hehehe...
Yang jelas, model ke-1 dan ke-2 itu bentuknya seperti gerobak-gerobak rokok yang dipinggir jalan deh. Kalo model yang ke-3 selain bisa buat jualan segala macam, sepertinya juga cocok dipake buat usaha kulineran. Mengenai spesifikasi, saya nggak sempat nanya-nanya karena gak ada petugas yang bisa ditanyain waktu itu, tapi kalo diliat-liat diketok-ketok dan diraba-raba nampaknya sebagian besar bahannya terbuat dari alumunium dan besi.

Lebih jauh tentang produk ini, cekidot langsung gambarnya yah... saya jepret-jepret aja kemaren nggak ada yang larang. Padahal biasanya gak boleh ambil gambar di dalam gedung yah... hehehe.... mudah-mudahan gak melanggar hak cipta. Saya cuma mau sharing aja.. ;) sekaligus ikut menyukseskan program "Wujudkan Indonesia Produktif".

Gerobak Model 1 & 2

Gerobak Model 3

Yuk yang mau mulai usaha karena udah bosen jadi karyawan, ayo segera dipesan sebelum kehabisan.. :D

Salam sukses!



04 August 2014

Cara Merekam Audio dari PC / Laptop Tanpa Software, Tanpa Plugins

Ah, ini bisa dibilang trik karena cukup banyak yang nggak tau, bahwa kita sebenarnya bisa merekam suara yang keluar dari komputer atau laptop kita. Apakah itu dari media player atau dari website seperti Youtube atau Deezer. Oya, saya anggap Anda menggunakan komputer dengan OS Windows 7. Di Windows 7, sebenarnya sudah ada tools yang memungkinkan kita merekam suara, namun saja secara default feature ini tidak diaktifkan. Oleh karenanya kita perlu mengaktifkannya terlebih dahulu.

Silahkan simak langkah-langkahnya:

1. Klik kanan icon Speaker di pojok kanan bawah layar > klik "Recording devices".








2. Akan keluar window Sound > pilih tab "Recording" > klik kanan di area kosong > klik "Show Disabled Devices".

















3. Device "Stereo Mix" akan muncul > klik kanan > klik "Enable" sampai ikon menjadi aktif.



































4. Klik "Start" di kiri bawah layar > All Programs > Accessories > Sound Recorder.


5. Anda sudah bisa mulai merekam suara apa saja yang keluar dari speaker Anda dengan meng-klik "Start Recording".

Jika hasil rekaman harus diedit dengan memotong beberapa bagian (trimming) yang tidak Anda inginkan namun ikut terekam, biasanya di bagian awal atau akhiran, Anda bisa menggunakan software audio editor. Kini banyak sekali website yang menawarkan feature mengedit audio secara online, namun biasanya terbatas durasinya. Silahkan googling dengan keyword "online audio editor". Prinsip kerjanya file audio kita upload, lalu diedit secara online dan hasilnya kita download untuk di save di komputer kita.

Semoga berguna dan selamat mencoba!

Buat yang malas baca, sudah saya buatkan versi videonya :p

03 August 2014

Jenis-Jenis Neon Box

Berdasarkan hasil cari informasi sana-sini waktu mau bikin neon box, dapatlah saya simpulkan bahwa ada 3 jenis material yang sering digunakan dalam pembuatan neon box. Tiap-tiap material memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing baik dari segi harga, kualitas hasil cetaknya dan juga daya tahannya.

1. Neon Box Berbahan Akrilik

Neon box berbahan akrilik. Wujud fisik akrilik seperti gabungan antara plastik dan kaca. Sifat plastiknya adalah kelenturan dan kekuatan bahannya dan sifat kacanya adalah kemampuan bahannya untuk ditembus cahaya. Akrilik sangat kuat, tidak mudah pecah. Karena beberapa kelebihannya dibanding kaca dan plastik, bahan akrilik relatif mahal harganya namun daya tahannya paling kuat dibanding bahan neon box lainnya.

Aplikasi desain bisa dengan printing atau sticker vinyl (cutting sticker).
Maing-masing punya kelebihan dan kekurangan. Teknik printing di atas bahan akrilik kurang begitu populer. Pertama karena harganya lumayan mahal, kedua, daya tahannya tidak terlalu baik. Saya pernah dapat informasi setelah 6 bulan, warna cetakan biasanya sudah mulai memudar. Bandingkan dengan daya tahan sticker vinyl yang bisa mencapai 5-7 tahun! Tapi kelamahannya, hanya bisa diaplikasikan dengan desain yang terbatas. Misalnya berupa teks saja atau grafis yang sangat sederhana. Sedangkan kalau teknik printing bisa mengaplikasikan desain yang kompleks seperti gambar atau foto.

Akrilik tersedia di pasaran dengan berbahai macam warna dan ketebalan. Yang paling baik digunakan untuk neon box adalah yang berwarna putih atau orang biasa sebut akrlik susu. Pilihlah ketebalan yang sesua dengan ukuran neon box yang Anda buat. Makin tebal makin baik dan kuat tentunya namun harganya juga lebih mahal.

2. Neon Box Berbahan Vinyl / Flexi

Satu kelebihan neon box yang menggunakan vinyl adalah harganya yang sangat murah. Wujud fisik vynil ini serupa lembaran kain hanya saja terbuat dari material semi plastik. Di pasaran orang biasa menyebutnya flexi. Bahan flexi yang digunakan untuk neon box disebut flexi backlite, sedikit berbeda dengan yang biasa dipakai untuk cetak spanduk yaitu punya sifat meneruskan cahaya. Sehingga jika terkena sinar dari dalam neon box, warnanya lebih "keluar".

Kelebihan lainnya adalah eksekusinya dengan teknik printing. Desain yang layoutnya menggunakan gambar atau foto, cocok memilih media jenis ini. Kelemahannya tentu saja ada. Saya tidak tahu pasti berapa lama ketahanannya. Tetapi semua bahan cetak dengan tinta, pastilah akan pudar jikalau terus terpapar panas sinar matahari dan dinginnya hujan.

Yang perlu diketahui adalah ada beberapa jenis bahan flexi yang tersedia di pasar. Ada yang bilang flexi china, flexi korea dan flexi jerman. Masing-masing bahan ini menghasilkan kualitas cetak, ketebalan dan daya tahan yang berbeda. Demikian juga mesin cetak yang digunakan, ada yang menggunakan mesin china dan eropa (Roland).

3. Neon Box Berbahan Duratrans
Media ini juga menggunakan teknik cetak digital seperti vynil. Duratrans sebenarnya adalah nama merek dagang, bukan nama materialnya. Bahannya seperti lembaran plastik yang sangat tipis. Untuk harga lebih mahal dari vynil tetapi dari segi material bahannya lebih kuat. Dari pengamatan saya, bahan duratrans ini lebih sering dipakai untuk display indoor adapun untuk outdoor tetapi yang terlindungi dari paparan langsung sinar matahari.





Setelah Anda memutuskan mau memakai bahan apa, perlu juga Anda ketahui mengenai rangka dan frame untuk neon box yang akan Anda buat. Rangka neon box paling kuat adalah menggunakan besi hollow. Yaitu besi berbentuk segi empat atau bujur sangkar yang biasa digunakan untuk material pagar rumah minimalis. Untuk frame jangan menggunakan berbahan besi karena mudah berkarat. Meskipun banyak juga yang menggunakan plat stainless, saya lebih senang menggunakan frame alumunium karena tahan karat dan juga ringan.

Demikian jenis-jenis neon box yang saya tahu. Semoga membantu Anda memilih dengan bijak sesuai bujet yang Anda miliki.Sukses untuk bisnis Anda!

Silahkan baca Bagaimana Trik Membuat Neon Box Murah di sini!